18 November, 2009

ISU FILM 2012

Pada dasarnya Film merupakan sebuah momen kreasi dan apresiasi, suatu hal bisa saja diangkat menjadi heboh, mungkin karma isu-isu yang lagi hangat di masyarakat dengan bukti-bukti yang pernah terjadi. Tetapi film yang satu ini (2012) bisa juga mengkhawatirkan banyak orang terutama yang mudah percaya dengan kejadian seperti yang diramalkan dan dikisahkan pada film tersebut.

Orang-orang yang cerdas pada zaman sekarang bisa saja mereka hanya mengambil kesempatan ditengah beredarnya isu-isu ramalan yg mengatakan 2012 kiamat, sehingga film tersebut laris manis dengan modal promosi dari mulut kemulut sebab menyangkut kehidupan manusia. Nonton sih boleh-boleh saja tapi jangan terlalu dihayati dan satu hal Jangan mudah percaya karena kiamat tidak ada yang tau selain Tuhan.

18 Oktober, 2009

SENYUM MENAWARKAN PERSAHABATAN

Senyum menandakan ekspresi wajah seseorang terhadap orang lain secara tidak langsung seakan-akan ada keakraban yang tersembunyi tidak bisa dilihat dengan mata secara langsung, Mungkin kita tidak menyadari klo senyum itu bisa menawarkan persahabatan terhadap orang lain yang mungkin tidak di kenal apa lagi yang di kenal. Karena tanpa tersenyum Hidup terasa tegang, kaku dsb.

Biasakanlah senyum sebab tidak berbiaya tapi bisa sangat berarti, mungkin bisa menghangatkan suasana, serta bisa membuat hati menjadi damai.

15 Oktober, 2009

BERKARYA TERUS DENGAN TULUS

Kebiasaan kita dalam berkarya memang tampak dalam kehidupan sehari-hari namun kebanyakan tidak jujur dan tidak tulus semata-mata hanya untuk kepentingan tertentu, banyak orang yang menutupi diri tidak memanfaatkan talenta yang dimilikinya secara utuh untuk berkarya terhadap sesama yang mungkin ada membutuhkan, malah lebih memanfaatkannya untuk kepentingan yang lain.

Dalam hidup ini seseorang dinilai lebih baik jika berkarya dengan tulus secara terus-menerus tanpa mengenal umur yang mungkin masih muda dan sebagainya, sebab hal tersebut hanya mencerminkann waktu dalam menjalankan kehidupan.

12 Oktober, 2009

MENGISI WAKTU DENGAN TALENTA

Pada kenyataannya dunia dimana kita hidup di penuhi dengan berbagai kegiatan. Jika dicermati dengan seksama, dimanapun seseorang berada tampaknya ada sesuatu yang mungkin bisa di kerjakan. Mungkin ada seseorang membutuhkan waktu yang lebih untuk mengerjakan sesuatu Bagaimanapun juga waktu yang tersedia hanya dua puluh empat jam sehari, sering kali seseorang memiliki keterbatasan untuk melakukan sesuatu atas waktu tersebut.

Bahkan seseorang sering merasa kekurangan waktu untuk melaksanakan kegiatan saat menjalani kehidupan ini. Akibatnya banyak orang sering tidak menghargai waktu. Jangan siasiakan waktu, manfaatkan waktu hidup ini untuk berkarya dengan sesama sesuai dengan talenta yang dimiliki.

10 Oktober, 2009

BISNIS DAN KEUNTUNGAN

Kalau kita melihat dunia bisnis biasanya dicirikan dengan upaya memperoleh keuntungan, jika dikaitkan dengan prinsip ekonomi yang mengatakan pengorbanan yang sekecil-kecilnya dengan keuntungan yang sebesar-besarnya memang dua hal yang tidak bisa terpisahkan.

Orang yang merintis atau memiliki bisnis sendiri kerap kali sangat dekat dengan keuntungan ataupun sebaliknya, Mungkin banyak orang yang tidak sadar bekerja disebuah perusahaan, instansi pemerintah bukan bisnis namanya, mungkin agak sedikit ngaur jika berpikir demikian karma bagaimanpun kita sedang bekerja di lingkup bisnis orang-orang tertentu (pemilik) dengan berbagai macam peran misalnya sebagai karyawan, staff, dsb.
Bisnis memang muaranya keuntungan tapi capailah itu dengan kejujuran dan wajar/pantas di mata orang lain.

09 Oktober, 2009

SENI HIDUP : BAHAGIA, MENDERITA.

Mungkin bahagia dalam pandangan seseorang situasi tanpa adanya kesulitan atau bisa juga situasi bebas dari segala persoalan hidup, krennya lagi bahagia sebagai sukses yang telah diraih, misalnya menyelesaikan studi tepat waktu, memperoleh pekerjaan dan lain sebagainya itu sah-sah saja.

Kebahagiaan memang adakalanya didapat setelah mengalami dan melewati penderitaan biasanya di temui dalam perjalanan hidup yang sedang berlangsung, namun dilain hal kadang ada aj orang orang bahagia walaupun sedang menderita, tertekan dan lain sebagainya. Itulah seni yang begitu nyata dalam hidup mau tidak mau seseorang harus menerimanya.

08 Oktober, 2009

SABUK, SPATU DAN SARUNG CHRIS JOHN TERJUAL (UNTUK SUMATRA BARAT)

Sekitar pukul 20.30 wib tadi sebuah stasiun televisi swasta menggelar acara Satu Jam Lebih Dekat dengan Chris John, dimana dalam acara tersebut menggelar pelelangan sabuk, sarung tinju dan sepatu Chris John yang akan di sumbangkan kepada korban gempa di Sumatra barat.

Sabuk dan sepatu Chris John laku terjual, masing-masing dihargai Rp. 225 juta sedangkan sarung tinjunya Rp. 10 juta lewat via telepon. Pada acara tersebut dana yang terkumpul sekitar Rp.460 Juta.

MUSIM HUJAN, MANTEL LARIS MANIS

Sekarang Giliran Jakarta, musim hujan telah tiba, cuaca di ibu kota Jakarta selalu berubah kadang berawan, gerimis, petir dan hujan. menurut data dari BMG Musim hujan di wilayah Jakarta diperkirakan akan mulai bulan Oktober sampai dengan November.

Sementara itu permintaan terhadap mantel (Jas Hujan) semakin meningkat menurut seseorang yang jual mantel di jalan Ciputat raya sejak dua hari yang lalu pembeli mantel meningkat dari hari biasanya, wajarlah musim hujan kata saya. Disana-sini toko-toko yang jual mantel selalu di kunjungi para pengendara sepeda motor karena merupakan kebutuhan utama dimusim ini.

TAMPIL BEDA NAMUN SELALU TIDAK SEMPURNA

Zaman sekarang sangat banyak orang yang berlomba-lomba untuk tampil beda di lingkungan masyarakat mungkin di tempat kerja, umum dan masih banyak lagi, misalnya gaya hidup, cara bergaul dsb. keinginan untuk tampil beda ini menjadi persaingan yang tiada akhir.

Pada kenyataannya menunjukan bahwa keinginan untuk tampil beda sebenarnya mengarah pada keinginan untuk tampil sempurna dan menjadi kepuasan tersendiri bagi seseorang mungkin bisa memukau banyak orang, di puji-puji dan dikagumi, namun disisi lain walaupun seseorang telah telah berupaya untuk tampil beda dia tetap tidak sempurna dimata orang lain dan itu merupakan nyata dalam hipup ini.

06 Oktober, 2009

WARTAWAN LUPA KODE ETIK : WARGA PADANG TAMBAH SEDIH

Seorang wartawan professional pastilah ingat yang namanya kode etik jurnalistik, paling tidak pernah dibahas saat di bangku kuliah khusus jurusan komunikasi kecuali wartawan dadakan yang tanpa melalui studi langsung jadi wartawan jadi seenaknya saja memberikan pertannyaan yang tidak pantas untuk di pertanyakan.

Seperti halnya sebuah surat kabar online yang menoroti seorang penyiar salah satu stasiun Televisi saat Breaking News Gempa di Sumatera Barat (padang) tentang evakuasi siswa korban gempa yang tertimbun direruntuhan sebuah sekolahan. Dimana wartawan memberikan sejumlah pertanyaan kepada orang tua korban melalui telepon tentang hal-hal yang melanggar kode etik, diman seharusnya tidak begitu perlu namun semata-mata untuk kepentingan tertentu walaupun tujuan utamanya untuk menghasilkan berita yang akurat.
Harapan kedepan hal seperti itu jangan terulang lagi jika benar-benar terjadi, Kode Etik Jurnalistik bukanlah hal yang sulit untuk di ingat, tetapi dipatuhilah dengan sebaik-baiknya.

03 Oktober, 2009

PERAN MEDIA TERHADAP BENCANA ALAM (PADANG BERDUKA)

Pada akhir tahun 2005 di sambut dengan adanya bencana alam yakni Gempa dan Tsunami Nias Aceh di mana korban meninggal mencapai 166.000 orang. Pada tahun 2009 ini Gempa kembali mengguncang pulau Sumatra dimana daerah paling parah yaitu Padang, menelan korban mencapai 530 orang (Data BNPB).

Melihat kondisi semacam ini tentu kita tidak boleh tinggal diam baik itu pemerintah, pelajar, mahasiswa, lembaga swadaya masyarakat dari dalam negeri maupun luar negeri serta masyarakat sendiri harus mulai bangkit memikirkan bencana dan tentang apa yang perlu dilakukan. Dari uraian tersebut diatas sebagai mahasiswa, menurut pemahaman saya salah satu yang menjadi perhatian penting adalah peran media terhadap bencana dalam skala kebutuhan informasi di mana media memainkan peran dalam penyebaran informasi bencana kepada masyarakat umum terutaman media elektronik seperti Televisi dan Radio hal tersebut salah satu cara untuk meminimalisasi resiko bencana yang mungkin akan terjadi.

02 Oktober, 2009

WARUNG PADANG BERDUKA

Jakarta Ciputat - Beginilah situasi warung padang milik Ibu Neli di Jalan Aria Putra ciputat depan pom bensin (Jakarta) yang biasanya setiap hari rame didatangi orang untuk menghilangkan rasa lapar sekarang jadi sepi, warung ini tutup pasca gempa berkekuatan 7,6 SR yang melanda kota padang, Pemilik warung (Masakan Padang) telah pergi ke padang melihat saudaranya yang kena musibah gempa kata Adit seorang pemuda karyawan bu Neli yang masih di Jakarta.

sementara itu menurut data (BNPB) Badan Nasional Penanggulangan Bencana jumlah korban tewas akibat gempa 7,6 SR di Sumatera Barat sebanyak 390 orang dan lebih dari 2.000 orang mengalami luka berat dan ringan.

01 Oktober, 2009

KELUAR JALUR

Pada umumnya kehidupan merupakan sesuatu yang sedang di jalani dan benar-benar di alami oleh seseorang, dimana terkadang sesuai dengan rencana kita kadang juga tidak. hidup kita kerap kali justru lebih banyak terjalani dengan kenyataan yang berbeda dengan keinginan kita serta perbaikan yang tidak kita harapkan.

jadi seseorang seharusnya membuat rencana dalam hidupnya, ingat dan ingat jika jalur yang anda pilih benar walaupun membutuhkan kerja keras dalam melaluinya pasti memiliki kepuasan tersendiri bagi kita berusaha terus serta jangan menyerah. lebih baik hidup apa adanya (sederhana) dengan hasil usaha sendiri dari pada tidak berbuat apa-apa. Oc Thank You.

30 September, 2009

Gempa Mampir lagi di Nias

Sekitar pukul 17.20 wib, Gempa kembali mengguncang pulau nias sampai sekarang belum ada informasi tentang kekuatan gempa dan kerusakan yg diakibatkan oleh gempa tersebut, baik dari pihak BMG (Badan Meteorologi dan Geofisika), pemeritah setempat maupun masyarakat.

26 September, 2009

SIAP UNTUK BEBAS

Bertanggung jawab atas kebebasan yang telah didapat, tentunya harus bisa mengatur waktu sendiri kapan kita mau main dan kapan kita harus bekerja, jika seseorang bisa melakukannya dengan baik tentu saja tidak akan menjadi masalah atau tidak membuat masa depan berantakan malah menjadi suatu hal yang menyenangkan dalam menjalankan hidup.

Persoalannya sekarang jika telah bebas apa yang harus dilakukan untuk menikmati kebebasan tersebut? Jawabannya sederhana saja belajar mengendalikan diri sendiri artinya jika seseorang bisa mengendalikan dirinya maka tidak gampang untuk berbuat yang tidak benar.

Intinya adalah jika seseorang sanggup mengendalikan diri sendiri, kebebasan akan selamanya bisa dinikati dan jika seseorang tidak bisa mengendalikan dirinya sendiri maka harus siap menerima kenyataan hidup dimana akan dibelenggu dengan keinginan yang tidak pernah ada puasnya. Oc thank you

25 September, 2009

LEBIH BAIK SEDIKIT ATURAN

Mungkin pernah seseorang terkekang dengan aturan rumahnya dan pernah keluar rumah dan berbohong dengan mereka dirumah serta pernah mengatakan “seharusnya mereka memberikan sedikit ruang untuk bernapas”.

Orang-orang dirumahmu bisa saja menetapakan apa yang boleh dan apa yang tidak boleh kamu lakukan ini mencakup aturan-aturan tugas rumah, jam malam, kegiatan diluar rumah dan kerjaan lainnya. Namun kebanyakan orang mengatakan bahwa beberapa aturan memang perlu supaya keadaan tidak menjadi kacau balau dan berantakan, tapi jangan diatur semua sedikit saja sudah cukup. orang cuma punya dua kaki dan dua tangan untuk berbuat.

Bila seseorang merasa terkekang oleh aturan-aturan bagaimana bisa seseorang merasa sedikit lega dan bahagia dalam hidupnya...? Jadi terimalah konsekuensinya mungkin sering orang memprotes apalagi jika tidak adil, Namun orang harus bertanggung jawab atas tindakannya karna merupakan salah satu tanda dari kematangan. Oc Thank you.

24 September, 2009

HIDUP BERGAUL DAN BERSAMA ORANG LAIN

Pada dasarnya hidup bersama orang lain merupakan kenyataan yang kita temui pada zaman sekarang, kesuksesan hidup kita sangat di pengaruhi oleh pergaulan kita dengan orang lain baik yang sudah kenal maupun yang baru kenal, senang atau tidak senang, mau atau tidak mau orang lain akan mengelilingi kita kapan dan dimana saja.

Kubutuhan-kebutuhan orang di zaman sekarang sangat beragam pada lain pihak berkembanglah kebutuhan hidup yang sangat mutlak yaitu, teman (relasi). Konon pada zaman dulu kesendirian sangat dipuji sebagai cara hidup yang baik, tapi sekarang tidak lagi memang kadang – kadang orang zaman sekarang butuh kesendirian untuk merenung dan lain sebagainya bisa saja merumuskan apa yang lebih baik yang bisa dilakukannya dengan sesamanya.

Bergaul dengan orang lain baik adanya, kadang bisa membahagiakan kehidupan kita kadang juga sebaliknya dan pada dasarnya dibutuhkan kecakapan semacam seni yang bisa didapat dari pengalaman-pengalaman hidup atau bisa dibilang teknik bergaul yang cenderung berujung mencintai sesama. Oc thank you.

22 September, 2009

SEPUTAR PERIBAHASA

Zaman sekarang banyak orang mulai lupa yang namanya peribahasa, pada hal peribahasa merupalan kekayaan bahasa yang perlu dipelihara. walaupun peribahasa banyak yang mulai hilang namun masih banyak yang masih terus bertahan sampai sekarang dan dijumpai dalam percakapan sehari-hari dengan sesama.
1. Adat muda menanggung rindu, adat tua menahan ragam.
Artinya : Suatu hal yang sudah biasa dialami oleh setiap orang.
2. Bagai air di daun talas.
Artinya : Seseorang yang berubah-rubah pendiriannya.
3. Seperti air dalam kolam.
Artinya : Orang yang sikap dan tingkah lakunya tenang.
4. menjilat air liur.
Artinya : memuji kembali apa yang sudah di cela.
5. mengairi sawah orang lain.
Artinya : Mengerjakan pekerjaan yang menguntungkan orang lain.
6. Menunggangkan air ke laut.
Artinya : Menolong orang yang tidak memerlukan pertolongan
7. Bak elu cungkil duri.
Artinya : Melakukan perkerjaan yang tak mungkin akan berhasil.
8. Belum beranak sudah di timang.
Artinya : Membanggakan sesuatu yang belum dimiliki.
9. Angguk bukan geleng ya.
Artinya : Lain di mulut lain di hati.

Tambahan :
- Angin berputar, ombak bersabung.
Artinya : sesuatu perkara yang sangat banyak sangkut pautnya dan sukar diselesaikan.
- Angin tak dapat ditangkap asap tak dapat di genggam.
Artinya : Berita desas- desus yang tidak dapat dipercayai.
- Angus tiada ber api karam tiada ber air.
Artinya : seseorang sedang menanggung rindu.

Untuk memelihara kekayaan bahasa (perbahindo) baiknya teman-teman ingat pelajaran SMA, SMP, SDm khususnya yang namanya Bahasa Indonesia. Jangan lupakan begitu saja, sayang kan klo sempat ilang.

16 September, 2009

PENERIMAAN PEGAWAI DI DEPDIKNAS

Penerimaan pegawai (Pegawai Negeri Sipil) formasi 2009 bulan september kembali dibuka. Pengumuman dapat dilihat di mading depdiknas senayan gedung E atau bisa langsung ke pusdiklat kilometer 19 Sawangan (Pusdiklat Depdiknas) persyaratannya bisa langsung dilihat disana, khusus jurusan Akuntasi sebanyak 4 orang, jurusan lain bisa dilihat sendiri. Pendaftaran dimulai 14 Oktober sampai dengan 6 Oktober 2009, Selamat mencoba semoga sukses.

INTERNET DENGAN HP

Internet hadir atas kebutuhan masyarakat untuk memperoleh informasi dengan cepat. Secara umum internet merupakan jaringan komputer yang sangat luas, menjangkau seluruh dunia dan memungkinkan pertukaran informasi atau data dengan cepat. Saat ini selain computer handphone juga bisa terhubung dengan internet, apa lagi pada zaman sekarang handphone sudah menjadi kebutuhan masyarakat kota pada umumnya dan kemungkinan masyarakat pedesaan akan segera menyusul sebab keterbatasan jaringan menjadi kendala perkembangan internet di daerah tersebut.
Banyak keuntungan yang bisa di peroleh ketika mengakses intenet, melalui handphone para pelaku bisnis misalnya memperluas usahanya dengan memberikan informasi kepada konsumen melalui internet juga transaksi bisnis seperti mobile banking, mobile trading, mobile ticketing, akses email dan yang lagi ngetren pada zaman sekaran berelasi dengan orang-orang melalui Facebook.
Dan keuntungan yang paling nyata jika berinternet dengan handphone adalah dimana handphone tidak membatasi ruang gerak kita, dalam perjalanan, di restoran, di taman-taman diruang terbuka sekalipun yang penting ditempat tersebut terdapat jaringan.

12 September, 2009

ALIRAN SESAT YAYASAN KEMULIAAN ALLAH

Aliran sesat kembali muncul di indonesia, kali ini di menado sulawesi utara mereka menyebut dirinya yayasan kemuliaan allah yang di pimpin oleh Herman kumala, dalam ajarannya pemimpin bisa bertindak semaunya misalnya saja penamparan/pemukulan jemaat serta kemungkinan bisa terjadi pembunuhan. Keberadaan aliran yang dinilai menyimpang itu sangat meresahkan masyarakat dan mendesak agar pihak kepolisian segera mengusut keberadaan aliran tersebut

10 September, 2009

LOWONGAN PNS SEPTEMBER 2009

Jakarta dan sekitarnya, Buat teman teman yang baru selesai kuliah tahun ini, ada lowongan Formasi Penerimaan Pegawai Negeri Sipil di Departemen Perdagangan khusus bulan ini, Registrasinya harus menggunakan Ijazah Asli (No. Ijazah) tidak bisa menggunakan Surat keterangan Lulus (SKL) dan transkripsi Nilai, Bagi yang berminat silahkan junjungi Web. Departemen Perdagangan Repoblik Indonesia. atau klik disini Untuk mengetahui lebih jelas pengumumannya.

04 September, 2009

DAGANG DIBAWAH FLY OVER

Ciputat 4/9’09, Keberadaan pedagaang trotoar di bawah flyover ciputat sangat mengganggu para pejalan kaki dan kelihatannya sangat berantakan akibat keberadaan mereka, Walaupun beberapa kali dilakukan penertiban oleh satpol PP dan pemerintah setempat ditambah lagi penertiban rutin setiap hari sabtu serta poster larangan berjualan namun hal tersebut tidak dihiraukan malah semakin bertambah banyak jumlah yang berjualan di trotoar tersebut. Salah seorang pedagang yang tidak mau disebut namanya mengaku bahwa tempat tersebut sangat strategis untuk dijadikan tempat jualan karna ramai dan selalu dilaui orang banyak baik yang sedang menunggu bus maupun yang pulang dari tempat kerja, klo masalah omset lumayan bisa mencapai 800rb per harinya, ujarnya. Harapan kedepan pemerintah harus bisa menertibkan mereka supaya tercipta lingkungan pasar ciputat yang bersih dan teratur.

02 September, 2009

GEMPA GOYANG JAKARTA

Gempa berskala 7,3 sr, kembali mengguncang kota jakarta dan sekitarnya pada jam 14.59 Wib, Gempa tersebut di khawatirkan akan menyebabkan Tsunami. pusat gempa diduga berasal datr Tasikmalaya Jawa barat. belum diketahui berapa kerugian akibat Gempa tersebut.

01 September, 2009

About Blog

Secara umum Blog merupakanfenomena yang sedang berkembang di dunia maya saat ini. Banyak orang, dan bahkan juga perusahaan, yang membuat blog. Pengalaman dan ide-ide baru sekarang menemukan bentuk yang baru sebagai medianya, yaitu blog.

Apa itu blog ? What,
Blog adalah sebuah situs yang berisikan tulisan-tulisan menurut tanggal, yang biasanya berisi ide, opini, atau pengalaman penulisnya. Dengan kata lain dapat juga dikatakan bahwa blog adalah semacam buku harian (jurnal) online. Berbagai definisi blog menurut Google anda bisa langsung mengaksesnya sendiri.

Siapa yang membuat blog ? Who,
Siapa saja bisa membuat blog, baik secara pribadi, kelompok, maupun organisasi. Blog Jendela Informasi ini misalnya, merupakan blog pribadi saya. Contoh blog untuk kelompok adalah blog Belajar Online di mana semua mahasiswa yang berpartisipasi dapat ikut menulis.

Mengapa membuat blog ? Why,
Blog memungkinkan kita untuk berbagi pengalaman, ide, opini, pemikiran dan perasaan dengan orang lain. Kita bebas mengekspresikan diri kita. Sebagai contoh, dalam blog ini saya menuangkan informasi walaupun Cuma sedikit, sesuatu yang sangat saya minati. Blog juga bisa dipakai untuk saling berbagi di antara sekelompok teman. Dengan saling membaca blog, kita jadi bisa saling mengetahui kisah masing-masing. Sedangkan bagi perusahaan, blog dapat dipakai untuk menyuarakan sikap, menjelaskan produk, dan membagikan kultur perusahaan.

Kapan membuat blog ? When,
Kapan saja kita mau. Tidak ada batasan karena blog memang merupakan ekspresi dari diri kita masing-masing.

Di mana bisa membuat blog ? Where,
Ada banyak situs yang menyediakan fasilitas untuk membuat blog secara gratis, di antaranya adalah Blogger, , Multiply Masih banyak situs lain yang juga menawarkan fasilitas untuk membuat blog. Kita bisa membuat blog di situs-situs tersebut.

Bagaimana cara membuat blog ? How,
Setiap situs memiliki caranya sendiri-sendiri, namun secara keseluruhan dapat dikatakan bahwa caranya sangatlah mudah dan cepat. Di Blogger misalnya, blog baru dapat dibuat hanya dalam tiga langkah, yaitu membuat account, menamai blog, dan memilih bentuk tampilan (template) dari blog. Kita akan dipandu langkah demi langkah sampai blog kita jadi.

27 Agustus, 2009

JIKA BINTANG TANPA LANGIT

Dulu orang berpikir bahwa bintang hanya muncul di malam hari, belakangan baru saya tahu ternyata bintang selalu ada diatas sana, seiring dengan datangny malam, bermuncullah bintang yang berkelap kelip. Semakin hitam langit semakin tampak cemerlang cahaya bintang itu. Jadi dapat di katakan bintang bercahaya karena langit yang memberinya ruang untuk bersinar.

Seorang menjadi bintang yang bersinar karena langit memberiny ruang untuk bercahaya. Menjadi bintang berarti menyadari siapa diri kita di hadapan Tuhan. Menyadari bahwa segala keberhasilan yang kita raih bukan semata mata hasil usaha kita melainkan Tuhan yang memberi kita ruang untuk meraihnya. Kita bagai bintang tanpa langit bila kita melupakan Tuhan.
Sumber : Engelina Chanda.

CONTOH SOAL TES CPNS

Jakarta dan Sekitar :

Penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) sampai saat ini masih menjadi saat yang dinanti-nantikan oleh banyak orang. Banyaknya jumlah pelamar tentu saja tidak akan sebanding dengan lowongan yang tersedia. Persaingan yang ketat dapat dipastikan ada di depan mata.

Untuk menghadapi persaingan itu, kesiapan mental dan fisik tentu sangat diperlukan. Hal lain yang sangat penting adalah kesiapan menghadapi materi tes yang akan diujikan. Kesiapan inilah yang pada akhirnya akan menentukan kesuksesan Anda dalam tes CPNS.

Banyak orang yang sudah mempersiapkan mental dan fisiknya dengan baik, namun pada akhirnya gagal karena mengalami kesulitan ketika berhdapan dengan soal-soal yang diberikan.Buku Cara Mudah Menembus Tes CPNS ini akan membantu Anda menghadapi kesulitan tersebut. Beragam jenis soal yang sering muncul dalam tes CPNS sampai Tata Negara, dari Sejarah sampai UUD 1945 dan Amandemen, dari Bahasa Inggris sampai Kebijakan Pemerintah. Semua itu dirangkum untuk menolong Anda agar lebih cepat, lebih siap, dan lebih baik dalam menghadapinya.

Judul: Cara Mudah M
enembus Tes CPNS, Penulis: Tim Grad, Penerbit: Gradien Meditama, Harga: Rp16.000, ISBN: 9786028260305, Tebal: 104 halaman, Ukuran: 15 x 23 cm, Terbit Agustus 2009


20 Agustus, 2009

DIBALIK KITAB SUCI

menurut pemberitaan sebuah surat kabar online dimana Petugas Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, menangkap sepasang menantu dan mertua karena diduga menjadi penyalur heroin. Keduanya menyembunyikan heroin seberat 60 gram di dalam Kitab Suci untuk mengelabui Petugas. Mereka terancam hukuman mati karena tertangkap tangan mengedarkan barang senilai Rp600 juta tersebut.

  © Blogger templates 'Neuronic' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP